Pada Klikpajak, Anda dapat melihat sisa kuota upload E-Faktur dan E-Bupot yang Anda miliki. Anda juga bisa melihat riwayat pembelian kuota serta masa berlaku paket berlangganan yang Anda miliki. Berikut langkah-langkahnya.
Masuk ke halaman Pengaturan.
Lalu klik tab "Kuota upload" pada bagian Perusahaan.
-
Kemudian, Anda akan melihat tampilan berikut.
Keterangan:No Kolom Penjelasan 1 Paket kuota aktif Berisikan informasi paket kuota yang Anda miliki serta masa berlakunya. Anda juga bisa menambah kuota dengan klik "Tambah kuota".
2 Kuota E-Faktur bulan ini Berisikan informasi jumlah kuota upload E-Faktur yang terdiri dari sisa kuota dan kuota yang sudah terpakai.
3 Kuota E-Bupot bulan ini Berisikan informasi jumlah kuota upload E-Bupot yang terdiri dari sisa kuota dan kuota yang sudah terpakai.
4 Riwayat pembelian paket kuota Berisikan informasi riwayat paket kuota yang pernah Anda beli yang terdiri dari nama paket, masa aktif, jumlah kuota E-Faktur dan E-Bupot, status paket serta jumlah pembayaran yang Anda lakukan.
Demikian penjelasan mengenai cara melihat kuota upload. Selanjutnya, pelajari cara mengatur template email, di sini.